Resep bolu kukus
Bahan :- 300 gr Tepung terigu
- 50 gr Maizena
- 300 gr Gula pasir
- 3 btr Telur
- 1 ½ sdt Emulsifier
- 300 ml Santan dari setengah kelapa
- 1 ½ sdt Pasta pandan
- 1/8 sdt Pewarna hijau
Cara Membuat Bolu Kukus :
- Ayak terigu, maizena, vanilla dan garam. Sisihkan
- Kocok gula dan telur hingga putih. Tambahkan emulsifier. Kocok lagi hingga kaku.
- Masukkan ayakan terigu bergantian dengan santan dan pasta pandan sambil terus dikocok dengan speed rendah hingga menyatu dan kental.
- Ambil sebagian adonan, sisihkan dan tambahkan pewarna hijau.
- Siapkan cetakan bolu kukus yang telah dialasi paper cup.
- Masukkan adonan selang-seling hingga penuh.
- Kukus kedalam dandang/steamer dengan ar yang sudah didihkan terlebih dahulu.
- Masak dengan api besar selama kurang lebih 10-15 menit, sampai matang merekah.
Demikianlah resep bolu kukus yang bisa anda praktekkan kali ini. jangan lupa untuk melihat kreasi resep kue kering dan kue basah lainnya melalui artikel terkait pada list dibawah.